Rektor UIN Yogyakarta Ditunjuk Jokowi Jadi Kepala BPIP

[JAKARTA, MASJIDUNA] – Rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Prof. Drs. KH. Yudian Wahyudi, M.A., Ph.D ditunjuk Presiden Jokowi sebagai Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP). Pos ini telah lama ditinggalkan Yudi Latif pada Juni 2018 lalu yang hingga saat ini secara defintif dipilih penggantinya.

Melalui surat tertanggal 4 Februari 2020 bernomor B.15/Ka.BPIP/02/2020 yang diteken Plt Kepala BPIP Hariyono disebutkan pelantikan Kepala baru BPIP akan dilaksanakan pada Rabu (5/2/2020) sore di Istana Negara pukul 15.00 WIB.

Dari daftar undangan pelantikan Kepala BPIP, tampak dari struktur di jajaran Dewan Pengarah terdapat sejumlah figur baru. Ini lantaran sejumlah tokoh yang sebelumnya mengisi pos Dewan Pengarah beralih jabatan.

Seperti Mahfud MD kini menjabat sebagai Menkpolhukam serta Ma’ruf Amin yang kini menjabat sebagai Wakil Presiden. Pos tersebut kini diganti oleh Rikard Bangun, yang selama ini dikenal sebagai wartawan senior Koran Kompas.

Rektor UIN Yogyakarta ini saat penyusunan Kabinet Indonesia Maju, namanya sempat mencuat sebagai kandidat Menteri Agama. Namun, nyatanya Jokowi memilih Jenderal (Purn) Fachrul Razi sebagai pengganti Lukman Hakim Saifuddin.

Jabatan Rektor UIN Yogyakarta yang dijabat Yudian pada tahun ini juga akan berakhir. Panitia Pemilihan rektor UIN Yogyakarta telah menerima berkas pendaftaran sebanyak sembilan gurubesar sebagai pengganti Rektor Yudian Wahyudi pada akhir Januari lalu.

[RAN/Foto: artikula.id]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *