Etika Bertetangga; Memberi Nasihat Jika Diminta

 Ilustrasi: freepik

Oleh: Asep Awaluddin, M.Pd. (Pengajar Mata Peajaran PAI/Dosen Ulumul Hadits di Wonogiri, Jawa Tengah) 

ISLAM menempatkan relasi antar-tetangga menjadi tema penting dalam pergaulan antar-sesama. Islam mengatur tentang etika bertetangga. Salah satu etika bertetangga yakni memberikan nasihat kepada tetangga jika diminta.  

Rasulullah SAW merupakan pemimpin yang menganjurkan untuk memberikan nasihat apabila tetangga memintanya.

َعَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رضي الله عنه قَالَ رَسُولُ اَللَّهِ صلى الله عليه وسلم ( حَقُّ اَلْمُسْلِمِ عَلَى اَلْمُسْلِمِ سِتٌّ: إِذَا لَقِيتَهُ فَسَلِّمْ عَلَيْهِ, وَإِذَا دَعَاكَ فَأَجِبْهُ, وَإِذَا اِسْتَنْصَحَكَ فَانْصَحْهُ, وَإِذَا عَطَسَ فَحَمِدَ اَللَّهَ فَسَمِّتْهُ وَإِذَا مَرِضَ فَعُدْهُ, وَإِذَا مَاتَ فَاتْبَعْهُ ); رَوَاهُ مُسْلِمٌ

Artinya: dari Abu Hurairah Radliyallaahu ‘anhu bahwa Rasulullah Shallallaahu ‘alaihi wa Sallam bersabda: “Hak seorang muslim terhadap sesama muslim ada enam, yaitu bila engkau berjumpa dengannya ucapkanlah salam; bila ia memanggilmu penuhilah; bila dia meminta nasehat kepadamu nasehatilah; bila dia bersin dan mengucapkan alhamdulillah bacalah yarhamukallah (artinya = semoga Allah memberikan rahmat kepadamu); bila dia sakit jenguklah; dan bila dia meninggal dunia hantarkanlah (jenazahnya)”. Riwayat Muslim.

Pesan dari hadits di atas tak lain adalah pesan ketiga dari enam (6) etika bertetangga adalah memberikan nasihat apabila tetangga memintanya.

Pertanyannya, kapan kita harus meminta nasihat dan kepada siapa? utamanya adalah pada saat menghadapi permasalahan yang tidak bisa kita pecahkan sendiri, sehingga perlu meminta nasihat kepada para ahlinya.

Dalam surah an-Nahl ayat 43, Allah menegaskan,  Surat An-Nahl 16 : 43 فَاسْأَلُوا أَهْلَ الذِّكْرِ إِنْ كُنْتُمْ لَا تَعْلَمُونَ ” Artinya: Maka bertanyalah kepada orang yang mempunyai pengetahuan jika kamu tidak mengetahui.” Hendaknya kita meminta nasihat kepada orang-orang yang terpercaya keilmuan agamanya dan terpercaya kebaikan akhlaknya.

An-Nawawi rahimahullah berkata: وَفِيهِ دَلِيل عَلَى جَوَاز ذِكْر الْإِنْسَان بِمَا فِيهِ عِنْد الْمُشَاوَرَة وَطَلَب النَّصِيحَة وَلَا يَكُون هَذَا مِنْ الْغِيبَة الْمُحَرَّمَة بَلْ مِنْ النَّصِيحَة الْوَاجِبَة . وَقَدْ قَالَ الْعُلَمَاء إِنَّ الْغِيبَة تُبَاح فِي سِتَّة مَوَاضِع أَحَدهَاا الِاسْتِنْصَاح “Di dalam hadits ini terdapat dalil yang menunjukkan bolehnya menyebutkan apa-apa yang terdapat pada diri seseorang ketika bermusyawarah dan meminta nasehat, dan hal ini tidak termasuk dalam perbuatan ghibah/menggunjing yang diharamkan, bahkan hal ini adalah nasehat yang wajib. Para ulama mengatakan bahwa ghibah diperbolehkan pada enam keadaan, salah satunya adalah ketika dimintai nasehat/pendapat tentang orang lain yang hendak dinikahi atau menjadi rekan bisnis dan semacamnya”. 

Hal ini (meminta nasihat dari para ahli) sangat penting untuk masa sekarang mengingat maraknya modus penipuan dalam hal bisnis dan juga perjodohan. 

al-Mubarakfuri rahimahullah berkata: وَحَاصِلُهُ أَنَّهُ يُرِيدُ خَيْرَهُ فِي حُضُورِهِ وَغَيْبَتِهِ ، فَلَا يَتَمَلَّقُ فِي حُضُورِهِ وَيَغْتَابُ فِي غَيْبَتِهِ فَإِنَّ هَذَا صِفَةُ الْمُنَافِقِينَ “Kesimpulannya adalah hendaknya seorang muslim senantiasa menginginkan kebaikan bagi saudaranya, baik ketika dia ada ataupun tidak ada, dan janganlah dia hanya senang mencari muka ketika berada di hadapannya dan menggunjingnya apabila saudaranya itu tidak ada di hadapannya, karena sesungguhnya hal  ini termasuk ciri orang-orang munafik.” (Tuhfat al-Ahwadzi [7/44] asy-Syamilah)

Inilah indahnya ajaran Islam, senantiasa menjaga pola hubungan terbaik antar sesama manusia dalam memecahkan persoalan dengan adanya ketentuan meminta dan memberi nasihat atas permasalahan sebagaimana diperintahkan Alloh SWT dan dianjurkan Rasul SAW.

Semoga Allah SWT senantiasa memberikan hidayah dan inayah-Nya kepada kita, keluarga kita, anak keturunan kita dan muslimin semuanya untuk dapat meminta nasihat dan memberikan nasihat kepada tetangga dan saudara kita yang meminta nasihat, aamiin ya robbal’aalamiin.

[RAN]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *