Masjid Ibnu Batutah, Kembangkan Literasi Keagamaan di Bali

Menyimbolkan tentang kerukunan antar umat beragama.

[BALI, MASJIDUNA] — Bertandang ke Bali rasa-rasanya tak lengkap bila tak menjejakan kaki ke Masjid Agung Ibnu Batutah. Masjid yang berlokasi di kompleks Puja Mandala, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Provinsi Bali  itu penerima bantuan perpustakaan dari Subdit Kepustakaan Islam Kementerian Agama RI tahun anggaran 2021.

Pustakawan Ahli Muda Subdit Kepustakaan Islam, Tukino membenarkan hal tersebut. Baginya, Masjid Agung Ibnu Batutah merupakan tempat ibadah muslim yang ramai dikunjungi masyarakat. Tak sekedar beribadah, para pengunjung pun menjadikan  Masjid Agung Ibnu Batutah sebagai objek wisata di Bali.


“Masjid ini sangat strategis menjadi pusat literasi keagamaan di Bali, oleh karena itu pengembangan perpustakaan di masjid ini terus kita dukung agar kualitasnya semakin dirasakan oleh pengunjung,” ujarnya sebagaimana dikutip dari laman Bimasislam, Jumat (26/11/2021).

Dia menerangkan, fasilitas perpustakaan pun cukup memadai. Seperti ruang baca dan berbagai koleksi buku keagamaan pun boleh dibilang banyak sudah. Salah satu keunikan di tengah mayoritas agama Hindu di Bali. Kemudian, Masjid Agung Ibnu Batutah menyimbolkan tentang kerukunan antar umat beragama.

Sebab Masjid Agung Ibnu Batutah bersanding dengan Gereja yangtepat berada di sampingnya. Dia berharap, ke depannya banyak masjid yang dapat menjadi pusat literasi keagamaan.  Antara lain dengan mengembangkan perpustakaan masjid, kendatipun kini masuk pada era digital.


“Tapi perpustakaan dan buku-buku fisik masih tetap harus diberdayakan, karena buku fisik akan tetap relevan dan dibutuhkan oleh masyarakat sampai kapanpun,” pungkasnya.

[AHR/Bimasislam/Foto:wikipedia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *