Sinergisitas dalam Pengembangan Layanan Sertifikasi Halal

Oleh tiga kementerian.

[JAKARTA, MASJIDUNA] –— Dalam upaya mengembangkan sistem layanan sertifikasi halal bagi usaha kecil dan menengah (UKM), pemerintah terus bergerak cepat berkolaborasi dengan banyak pihak. Termasuk di internal pemerintah dengan antar kementerian dan lembaga. Sepertihalnya bekerjasama yang dituangkan dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU) antara  Kementerian Agama bersama Kemenkominfo, Sekretaris Kabinet, dan Kemenkop UKM.

Presiden Joko Widodo berpandangan, pandemi Covid-19 menjadi tantangan berat bagi semua negara, termasuk Indonesia. Setidaknya dalam mengatasi persoalan kesehatan dan perekonomian nasional. Kendati begitu, agenda reformasi struktural, penguatan pondasi pembangunan jangka panjang harus tetap dilanjutkan. 

Dia berharap Badan Layanan Umum (BLU) Ekspo 2021 yang digelar di Gelora Bung Karno dapat menjadi ruang sinergi dan kolaborasi. Serta tempat berinovasi dalam mempercepat pemulihan ekonomi nasional. Bahkan ruang dalam meningkatkan layanan kepada masyarakat dengan melakukan lompatan-lompatan kemajuan.

“BLU bisa memberikan kontribusi signifikan untuk pemulihan ekonomi nasional,” ujarnya secara virtual dalam sambuntannya pembukaan Badan Layanan Umum (BLU) Ekspo 2021 yang digelar di Gelora Bung Karno, Istora Senayan, Selasa (16/11/2021).

Presiden menegaskan,  jumlah BLU saat ini sebanyak 252 yang berada di 21 kementerian dan lembaga dengan total aset kelola Rp888 triliun dan total pendapatan 96 triliun. Baginya, BLU Expo dapat menerjemahkan peran BLU dalam pemulihan ekonomi ke dalam layanan yang dirasakan masyarakat dari berbagai sektor.

Dia meninlai, fasilitasi Usaha Mikro dan Kecil Menengah (UMKM) go digital dan go internasional menuju inklusi keuangan dengan informasi teknologi keuangan yang terpadu. Yakni  dengan memperluas layanan UMKM yang terdampak pandemi sehingga bisa meningkatkan daya saing..   

Dalam sinergitas antar kementerian dan lembaga ini ditandai dengan penandatanganan MoU secara simbolis oleh Menteri Agama Yaqut Cholil, Menkominfo, Seskab dan Menkop UKM dalam gelaran pembukaan BLU Expo 2021 di Gelora Bung Karno (GBK) Istora Senayan.

Penandatanganan MoU bidang UMKM itu berupa pengembangan sistem informasi untuk akselerasi pelaksanaan Sertifikasi Halal. Gelaran BLU Expo 2021 mengusung tema BLU Berstrategi Pulihkan Ekonomi ini diinisiasi Kementerian Keuangan RI. Tujuan dari MoU tiga kementerian dan lembaga negara ini dalam upaya mendukung percepatan penerbitan Sertifikasi Halal untuk UMKM serta kemudahan bagi pelaku usaha untuk mendapatkan sertifkasi halal.

Tampak hadir sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju, di antaranya Menteri Keuangan, Menteri PMK, Menteri Kelautan dan Perikanan, Menteri Kesehatan, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, serta perwakilan kementerian dan lembaga lain pemilik BLU. Hadir mendampingi Menag, Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Muhammad Aqil Irham. 

[AHR/Kemenag]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *