Ingat, Malam Ini Haul Ke-7 Kiai Sahal Mahfud Melalui YouTube

[JAKARTA, MASJIDUNA] – Peringatan haul ke-7 Almaghfurlah KH Sahal Mahfud dan KH Mahfud Salam dijadwalkan digelar pada Sabtu (31/10/2020) malam ini.

Tak terasa, peringatan haul KH Sahal Mahfud telah memasuki tahun ke-7. Rencananya, peringatan haul ini dilakukan melalui fasilitas platform digital YouTube. Melalui akun Instagram Pondok Pesantren Maslakul Huda @maslakul.huda, disebutkan peringatan haul ke-7 dilakukan melalui Youtube.

“Namun, tanpa mengurangi rasa hormat, kiranya untuk Bapak, ibuk, para santri, alumni dimanapun berada, bisa mengikuti Tahlil dan Do’a bersama melalui akun Youtube Pesantren Maslakul Huda,” tulis akun resmi pondok pesantren yang kini diampu oleh putera KH Sahal Mahfud yakni KH Abdul Ghoffarozin.

Peringatan Haul ke-7 KH Sahal Mahfud ini juga sekaligus peringatan haul ayahanda beliau yakni KH Mahfud Salam yang notabene pendiri Pondok Pesantren Masalkul Huda yang terletak di Margoyoso, Pati, Jawa Tengah ini.

KH Sahal Mafud merupakan Rois Aam PBNU periode 1999-2009, Ketua Umum MUI Periode 2000-2010. Sebelumnya, Mbah Sahal, demikian beliau kerap disapa, menjabat sebagai Ketua MUI Provinsi Jawa Tengah.

Mbah Sahal dikenal pakar di bidang hukum Islam (fiqh). Atas dedikasinya pada pesantren dan pengembangan hukum Islam, pada 18 Juni 2003, Mbah Sahal mendapat gelar Doktor Honoris Causa dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Bagi santri, alumni, masyarakat luas dan muhibbin yang ingin mengikuti kegiatan haul ke-7 KH Sahal Mahfud dan KH Mahfud Salam dapat mengikuti mulai pukul 18.30 WIB melalui pranala sebagai berikut: bitly.ws/9rmm

[RAN/Foto: akun @maslakul.huda]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *